Jumat, 17 November 2017

Tool Software untuk mempermudah bisnis anda di Instagram

Instagram dijadikan sebagian orang untuk ladang uang, mereka berjualan memanfaatkan fitur-fitur yang ada di instagram, sebagian mereka sukses meningkatkan penjualannya di instagram, hingga jasa penambah follower ini diburu, karena semakin banyak follower peluangnya semakin bagus.

Entah karena apa jualan di instagram dibandingkan sama media sosial di facebook twitter, di instagram saya amati lebih laku, saya sendiri merasakan pengalaman ini jualan di instagram lebih banyak penjualannya.

Apakah pengguna Instagram ini aktif dan konsumtifnya tinggi atau apa tidak bisa saya memastikannya.

Kelebihan potensi yang ada jualan di instagram ini pun di mandaatkan oleh programer dengan membuat tool yang mempermudah kerja atau jualan di instagram.

Dengan penggunaan produk digital tool instagram ini, akan mempercepat kerja dan mempersingkat waktu tentunya, salah satunya adalah gramcaster, sebuah tool pendukung untuk bisnis via instagram, review selengkapnya bisa anda simak disini GRAMCASTER APLIKASI untuk mengotomatiskan Akun-Akun INSTAGRAM Anda

Masih banyak lagi prodduk gital lainnya yang memang dimanfaatkan untuk membuat praktis bisnis jualan via instagram.

Karena kebutuhan sekarang orang maunya praktis, meski sebenarnya di internet ini sudah canggih, ada tool produk digital baru bertebaran di tawarkan oleh para programer.

Demikian sekilas informasi mengenai Tool Software untuk mempermudah bisnis anda di Instagram, semoga bermanfaat.

Rabu, 19 Juli 2017

Konsep 3 Hal Mencapai Sukses Jualan Di Instagram

Teori bisa kita dapatkan tapi untuk prakteknya tiap orang punya kemampuan dan kreatifitas yang berbeda disinilah terkadang teori itu hanya dihina "ah hanya teori" sering dikatakan orang, karena memang kalah dalam kreatiiftas dan kalah dalam skill. banyak teori sukses jualan di instagram, namun hanya segelintir orang yang bisa mempraktekannya.

Berikut ini hanya sebuah opini setelah mencoba berjualan diinstagram selama satu tahun, orang lain mampu dan sukses, banyak juga yang karena monoton berhenti ditengah jalan.

Berikut ini menurut saya untuk konsep 3 hal mencapai sukses jualan di instagram.

1. Punya target pasar yang jelas dan produk tangan pertama, contohnya kalau kita punya target wanita kelas menengah keatas dengan produk yang dijual tas branded, kelebihan produk tangan pertama adalah jualan lebih semangat lebih  siap karena produk sudah ready, berbeda dengan dropship dipikiran ada bayang-bayang "stoknya ada tidak ya" dan dengan menyetok sendiri kita bisa membuka kerjasama dengan resseler dan para dropshiper. disini peranan reseller bermanfaat sekali karena ikut sumbangsih meningkatkan penjualan produk, para dropship terkendala modal kita bisa ajak kerjasama dengan menjualkan dengan sistem dropship.

2. Konsisten meningkatkan Follower, disini kalau cara-cara meningkatkan followernya dengan modal gratisan sepertinya berat untuk bisa bertahan, dari perhatian saya mereka berani berspekulasi dengan menambah jasa tambah follower dan tool-tool marketing instagram yang membuat kerja semakin praktis dan otomatis.

3. Kerja Tim, rasanya kesulitan kalau harus kerja sendirian, dari melayani pembeli, packing, pengiriman, bisa dibayangkan kalau order 5 saja sudah spaneng konsen luar biasa, belum lagi  ketemu dengan calon pembeli yang banyak tanya.

Kerja Tim diperlukan, untuk lebih memfokuskan tugas masing-masing, seperti pelayanan pembelian ada bagian sendiri, fokus peningkatan follower anda sendiri, fokus pengepakan dan pengiriman ada bagian sendiri dan keuangan ada bagian sendiri. dengan fokus tersebut mudah-mudahan jika masing-masing optimal rasanya peluang sukses didepan mata dan bisa bertahan dari persaiangan yang cukup ketat di instagram.

Sekian dari saya hari ini semoga bermanfaat.

Selasa, 18 Juli 2017

Cara Menambah Follower Instagram gratis untuk Online Shop

Menggeluti jualan online di instagram jadi berbaur dengan para online shop, ternyata ada komunitasnya juga yang mau berkerjasama dalam hal menambah follower, cara ini gratis keduanya diuntungkan.

Bahkan cara menambah follower ini bukan antar dua orang tetapi perkelompok.

Dikomunitas ini terbagi menjadi beberapa yaitu kelompok online shop memiliki follower 1k kebawah 3 K sampai ada yang 10 k bermacam-macam, ketika followernya bertambah, akan naik kelas dengan masuk ke follower yang sama.

Cara yang dilakukan adalah saling mempromosikan akun instagram, perkelompok biasaya sampai 20 orang pebisnis toko online instagram, disitu disepakati aturan mainnya melakukan saling promosi, grup ini interaktifnya melalui line.

Biasanya waktunya antara jam 8 malam sampai jam 11 malam, dengan cara ini lumayan juga bertambah follower dan juga seringkali mendapatkan pembeli.

Aktifitas pebisnis online shop ini dilakukan setiap hari, jadi cukup seru juga diburu waktu kalau melanggar ada hukumannya. hukumannya posting dua kali dan lainnya sesuai kesepakatan bersama.

Untuk link grupnya waktu itu saya diberi saudara, dan lupa, untuk menemukannya mungkin anda bisa bertanya-tanya pada pemilik online shop di instagram dengan menjapri adminnya. karena saya sendiri saat ini sudah berhenti karena tidak sempat lagi mengurus online shop.

Aktifitas ini juga memunculkan lowongan pekerjaan, seringkali bagi online shop yang tidak sempat, membayar orang untuk melakukan saling promosi, sebagai admin online shopnya.

Kesimpulan

Cara menambah follower intagram gratis untuk online shop yaitu dengan bergabung dikomunitas online shop dimana situ ada kegiatan perkelompok saling mempromosikan akun instagram masing-masing.

Sekian dari saya hari ini berbagi wawasan pengetahuan pengalaman jualan online di instagram.

Tips Melayani Pembeli pada Jualan Online di Instagram

Berbagai macam karakter orang didunia maya ini, itulah pengalaman berjualan di instagram, ada orang yang begitu suka langsung order transfer dan tidak banyak bicara, pembeli seperti itu yang enak tidak membuang-buang waktu berlama-lama, tetap ada juga yang cerewetnya minta ampun, mau membeli yang ditanyakan banyak sekali, namun karena pelayanan ya harus sabar setiap bertanya dijawab saja, ada lagi ya mungkin gaptek baru beli esoknya barang sudah minta sampai.

Begitulah perilaku pembeli online tidak semuanya lancar mulus saja, akan ada yang aneh nyleneh, sebagai CS hanya tetap sabar, control emosi ramah kepada semua calon pembeli, untuk menjaga reputasi dan kepercayaan.

Awal berjualan setiap order, saya lakukan manual seperti apa yang ditanyakan pembeli jadi berdialog dulu tanya-tanya order dan diproses.

Ternyata saya belajar dari online shop lain, untuk melayani alon pembeli ada tips triknya dengan cara ini bisa membatasi orang bertanya berlama-lama, ketika ada yang minat, saya langsung beri format order seperti ini

Fixed Order
Nama :
Alamat :
Nomor HP:
Pemesanan :

Proses setelah tranfer ke rekening XXX no re xxx

Dengan memeberikan format diatas, pembeli mengisi lalu transfer, saya cek rekening bank melalui handphone dan sudah packing.

Dengan begitu calon pembeli tidak bertanya yang macam-macam melebar kesana kemari.

Demikian semoga bermanfaat.

Alasan saya Lebih memilih jualan di Instagram

Sebenarnya awalnya saya agak ragu jualan di instagram, tahunya jualan online itu buat web toko online dipromosikan jangkauannya luas, pembeli tidak hanya dari pengguna media sosial instagram.

Saya baru percaya ketika teman bercerita kalau jualan di instagram ini cukup potensial mampu menghasilkan laba penjualan 15 juta dalam sebulan, dan itu baru dilakukan.

Tidak ada salahnya mencoba, lagian di instagram ini buat akun gratis, saya ikuti arahanya dengan membuat akun instagram, lalu perbanyak follower dan mulai jualan ternyata benar apa yang dikatakan tidak lama pecah telor closing dan itu berlangsung kurang lebih setahun. kenapa setahun persaingannya terus bertambah yang jualan produk dengan saya semakin banyak kemudian akun hilang harus memulai baru lagi sedangkan menambah follower instagram ini tidak mudah.

Dari sekilas cerita diatas dapat saya menyimpulkan kalau target pengguna instagram ini kebanyakan perempuan dan suka membeli secara online melalui instagram, kemungkinannya karena ordernya langsung kontak dengan admin, beda dengan toko online besar yang cara ordernya menggunakan sistem.

Jadi ada pangsa pasarnya sendiri, ada orang yang mau beli dengan berkomunikasi langsung dengan admin cs toko online.

Bagi pebisnis toko online meski demikian harus menjaga kepercayaan juga, sekali tidak benar karena akun media sosial ini begitu menyebar dengan cepat informasi, bisa menjadi viral dan bisa hancur toko online dicap toko online penipu.

Senin, 17 Juli 2017

Resiko Paling Tidak Mengenakan Jualan di Instagram

Usaha pasti tidak lepas dari resiko, begitu jualan di instagram memang kelebihannya gratis, banyakin follower lalu upload produk, dengan tiga langkah tersebut bisa pecah telur alias closing. namun ada hal yang sewaktu-waktu terjadi yaitu akun instagram dibanned, dihapus sehingga akun instagram tidak bisa diakses lagi. jualan pun terhenti pada saat itu juga.

Terkadang bisa membuat stres karena followernya sudah banyak, kerja keras ngumpulin followernya dari sedikit demi sedikit ketika follower sudah berjumlah puluhan ribu sampai ratusan ribu dibanned tanpa ada peringatan terlebih dahulu. belum lagi yang keluar uang banyak jutaan buat nambah follower eh akunnya dihapus. harus memulai jualan di instagram dari nol lagi

Maka dari itu perlu dibaca syarat dan ketentuan instagram, agar pengguna instagram bisa mematuhinya sehingga akun instagramnya aman-aman saja.

Semoga dengan ulasan singkat  ini, para pebisnis online shop di instagram mengingatkan dan menjadi perhatian, karena platformnya nebeng jadi harus mengikuti kebijakan yang punya instagram.


Pebisnis sukses di instagram makin sukses dengan tool instagram premium

Begitulah sebagian realita Pebisnis sukses di instagram makin sukses dengan tool instagram premium.

Kalau penghasilan di instagram sudah besar keuntungannya, sebagian labanya digunakan untuk membangun sistem sehingga operasional atau menjalankan online shop di instagram lebih praktis, yaitu dengan membeli tool-tool untuk berjualan di instagram lebih praktis.

Mudah kita temui dimesin pencari tool atau aplikasi yang bekerja mengotomatisasi kerja instagram, semua tinggal setting dan aplikasi bekerja secara otomatis sesuai apa yang diinginkan pemiilik akun.

Apa Kelebihan dari tool atau aplikasi tersebut, berikut semuanya serba di automaisasi

Dengan menggunakan tool, Akun-Akun INSTAGRAMdapat melakukan :
- Auto Follow
- Auto Unfollow
- Auto Like
- Auto Comment
- Auto Direct Message (DM)
- Auto Repost
- Schedule Post
- Riset Target Market dan Hashtag

Dengan Auto tersebut, bagaimana hasilnya

- Melakukan postingan terjadwal baik Foto atau Video, sehingga anda tidak perlu untuk repot-repot posting di jam yang anda inginkan.
- Melakukan FOLLOW target market anda secara otomatis.
- Melakukan UNFOLLOW target market anda yang tidak melakukan FOLLBACK.
- Melakukan LIKE foto-foto target market anda secara otomatis.
- Melakukan COMMENT foto-foto target market anda secara otomatis sesuai dengan keinginan anda.
- Melakukan DIRECT MESSAGE target market anda secara otomatis, sehingga anda dapat menawarkan produk atau jasa yang anda jual langsung ke Target Market anda.
- Melakukan REPOST foto-foto target market anda secara otomatis, sehingga anda tidak perlu repot untuk selalu mengupdate akun Instagram anda.
- Melakukan RISET target market dan hashtag, sehingga anda tidak ada lagi yang namanya salah target market.

Sekian sharing hari ini, mudah-mudahan bermanfaat.